Aki Mobil, Suzuki

Ciri-ciri Aki Mobil Harus Diganti

Ciri-Ciri Aki Mobil Harus Diganti

Aki merupakan suatu komponen yang berfungsi menyalurkan daya listrik untuk beberapa komponen kendaraan lainnya, seperti lampu hingga starter menyalakan mesin. Kinerja peralatan elektronik dalam mobil tidak akan bisa bekerja dengan baik tanpa adanya aki ya, Sahabat Garasi.

Sama seperti komponen lainnya, aki juga memiliki umur pemakaian atau lifetime. Umur pemakaian aki yang direkomendasikan adalah dua tahun atau 50,000 km, namun bisa saja kurang atau bahkan lebih dari usia yang direkomendasikan tergantung perawatannya.

Saat mengalami kerusakan, aki akan menunjukkan beberapa tanda-tanda yang cukup jelas. Beberapa tanda aki mobil harus diganti:

1.    Mesin Sulit Dihidupkan

Salah satu ciri aki kering mobil harus diganti adalah mesin yang sulit untuk dihidupkan. Perlu diketahui, jika mesin tidak mampu menyala saat distarter, maka kemungkinan besar ada masalah pada akinya.

Hal ini mungkin disebabkan karena air aki berada di bawah batas minimum sehingga tidak bisa mengalirkan daya listrik ke starter. Sementara bagi pengguna aki kering, mesin sulit hidup biasanya karena guncangan yang merusak cell di dalam aki atau memang umur aki sudah lama.

2.    Usia Aki Mobil

Sama seperti komponen mobil secara umum, aki juga memiliki batas usia pakai. Biasanya, ketika Kamu membeli aki baru, bengkel akan memberikan tanggal pembelian. Dengan begitu, Kamu bisa lebih mudah melakukan pengecekan tentang usia pakai aki.

Pada umumnya, aki pada mobil memiliki usia pakai sekitar dua tahun. Akan tetapi, hal ini juga bergantung pada bagaimana cara perawatan dan pemakaian kendaraan. Mengingat harga aki yang cukup mahal, maka penting untuk Sahabat Garasi melakukan perawatan dengan tepat.

3.    Klakson Lemah Dan Lampu Redup

Tidak hanya usia yang sudah lama, tanda tanda aki mobil harus diganti adalah klakson lemah dan lampu redup. Biasanya, jika aki bermasalah, maka akan berpengaruh pada lemahnya suara klakson atau seringkali terdengar brebet.

Selain itu, kinerja tidak maksimal pada aki juga bisa memengaruhi lampu sehingga lampunya menjadi kurang terang. Namun, lampu yang redup mungkin diakibatkan oleh usia lampu sudah tua. Karena itu, kamu perlu memeriksa komponen-komponen mobil secara seksama.

4.    Air Aki Keruh

Ciri-ciri aki mobil harus diganti selanjutnya adalah air aki yang menjadi keruh. Perlu diingat, aki basah sangat bergantung dari air aki sehingga kamu harus selalu menjaganya agar tidak sampai kehabisan. 

Pengganti air aki ini juga berguna untuk mencegah air menjadi keruh yang diakibatkan oleh kotoran-kotoran yang menumpuk dalam waktu lama. Jika air aki sudah berubah menjadi keruh, maka harus segera diganti dengan yang baru.

5.    Kurangnya Tegangan Pada Aki

Kurangnya tegangan pada aki jika bisa menjadi pertanda aki mobil harus segera diganti. Cara pengecekan tegangan aki, dapat dilakukan dengan menggunakan load tester atau pakai cranking.

Jika aki mobil lemah biasanya tegangannya berada di bawah 10 volt. Hal ini berarti, Kamu harus melakukan penggantian aki lama dengan yang baru sebelum menyebabkan masalah lebih lanjut. 

6.    Bau Mesin Ketika Dinyalakan

Ciri-ciri aki mobil harus diganti selanjutnya adalah tercium bau saat mesin dinyalakan. Kemunculan bau tidak normal ini umumnya berasal dari sel-sel di dalam aki mobil yang sudah mulai rusak.

Karena itu, ketika mesin mobil dinyalakan, maka akan terlihat seperti air mendidih. Apabila Kamu sudah menemukan tanda-tanda ini, maka itu artinya penggantian aki dengan yang baru harus segera dilakukan di bengkel terdekat.

Promo ACCU Diskon 15%

Dapatkan diskon 15% setiap pembelian ACCU atau AKI GS Astra hanya di Bengkel Resmi Suzuki RMK.

Situs Resmi Suzuki RMK

Situs Resmi Suzuki Restu Mahkota Karya. Suzuki RMK adalah delaer resmi mobil Suzuki. Dengan dukungan pelayanan purna jual suku cadang serta perbaikan atau pemeliharaan di daerah Jakarta dan Jawa Barat.

Sosial Media

Kunjungi selalu sosial media kami untuk melihat promo produk yang masih berlaku saat ini. Konten-konten serta informasi menarik lainnya akan selalu kami Update pada sosial media kami.

Catatan: Standar dan pilihan perlengkapan yang tersedia mungkin berbeda di pasaran. Tanyakan pada dealer Anda, apakah spesifikasi dan ilustrasi yang merujuk ke model tersedia di daerah. SUZUKI berhak untuk mengubah harga, warna, bahan, perlengkapan, dan model, serta menghentikan model tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.

Suzuki RMK, Suzuki Jabodetabek, Dealer Resmi Suzuki , Restu Mahkota Karya, Dealer Mobil , Suzuki Jakarta, Suzuki Jakarta Barat, Suzuki Jakarta Utara, Suzuki Jakarta Timur, Suzuki Jakarta Selatan, Suzuki Jakarta Pusat, Promo Mobil Suzuki, Promo Suzuki Roxy, Promo Suzuki Murah, Promo Suzuki Termurah, Promo Suzuki Jabodetabek, Promo Mobil Suzuki, Harga Mobil Suzuki, Dealer Mobil Suzuki, Promo Suzuki Ertiga, Promo Suzuki XL7, Promo Ertiga Hybrid, Promo Suzuki Tangerang, Tips and Trick, Tips Perawatan Mobil, Merawat Mobil,

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *